STRATEGI PEMASARAN MADRASAH DALAM UPAYA MENINGKATKAN JUMLAH PESERTA DIDIK DI MADRASAH IBTIDAIYAH IMAM PURO SUTORAGAN KECAMATAN KEMIRI KABUPATEN PURWOREJO

  • Kismiyati , MI Roudlotul Huda Kutoarjo
Keywords: Strategi, Pemasaran, Madrasah, Jumlah Peserta Didik.

Abstract

Mengkaji strategi pemasaran madrasah di Madrasah Ibtidaiyah Imam Puro Sutoragan Kecamatan Kemiri Kabupaten Purworejo. Madrasah Ibtidaiyah Imam Puro Sutoragan Kecamatan Kemiri Kabupaten Purworejo merupakan salah satu dari lembaga pendidikan formal yang bertujuan untuk mencerdaskan anak bangsa. Terletak di desa yang jauh dari akses umum, tetapi mampu bersaing dengan lembaga pendidikan dasar lain. Madrasah Ibtidaiyah Imam Puro Sutoragan Kecamatan Kemiri Kabupaten Purworejo mulai tahun 2015 sampai dengan tahun 2019, mengalami peningkatan jumlah peserta didik secara terus menerus, sering memperoleh kejuaraan lomba, dan mampu meningkatkan saran prasarana pendidikan. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah segmentation pemasaran madrasah, targetting pemasaran madrasah, dan positioning pemasaran madrasah di Madrasah Ibtidaiyah Imam Puro Sutoragan Kecamatan Kemiri Kabupaten Purworejo. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui segmentation pemasaran madrasah, targeting pemasaran madrasah, dan positioning pemasaran madrasah di Madrasah Ibtidaiyah Imam Puro Sutoragan Kecamatan Kemiri Kabupaten Purworejo. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan hasil data akhir yang berupa uraian deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Adapun uji keabsahan data dilakukan dengan teknik triangulasi. Hasil penelitian ini adalah Strategi Pemasaran Madrasah di Madrasah Ibtidaiyah Imam Puro Sutoragan Kecamatan Kemiri Kabupaten Purworejo, terdiri dari: (1) Segmentasi pemasaran madrasah di MI Imam Puro Sutoragan Kecamatan Kemiri Kabupaten Purworejo yang meliputi: mengidentifikasi pasar, menentukan kebijakan segmentasi pasar, menetapkan tujuan segmentasi pasar, dan menentukan prosedur segmentasi pasar; (2) Targetting pemasaran madrasah di MI Imam Puro Sutoragan Kecamatan Kemiri Kabupaten Purworejo yang meliputi: memilih segmentasi pasar yang akan menjadi target pemasaran, menentukan strategi targeting pemasaran, dan melaksanakan strategi targetting pemasaran; dan (3) Positioning pemasaran madrasah di MI Imam Puro Sutoragan Kecamatan Kemiri Kabupaten Purworejo yang meliputi menentukan strategi positioning, mengimplementasikan strategi dan mengevaluasi strategi positioning. Strategi pemasaran madrasah di Madrasah Ibtidaiyah Imam Puro Sutoragan Kecamatan Kemiri Kabupaten Purworejo sudah dilaksanakan dengan baik, dan berhasil diterima dengan baik di benak pelanggan
Published
2021-01-05
How to Cite
, K. (2021). STRATEGI PEMASARAN MADRASAH DALAM UPAYA MENINGKATKAN JUMLAH PESERTA DIDIK DI MADRASAH IBTIDAIYAH IMAM PURO SUTORAGAN KECAMATAN KEMIRI KABUPATEN PURWOREJO. IBTIDA- Jurnal Kajian Pendidikan Dasar, 1(1), 90-114. https://doi.org/10.33507/ibtida.v1i1.195
Section
Articles